get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Kantongi Identitas 5 DPO Begal Pegawai Imigrasi Kualanamu

Januari 2023 Ribuan Orang Ditolak ke Luar Negeri, Imigrasi Batam: Diduga Calon PMI Ilegal

Selasa, 14 Februari 2023 - 17:19:00 WIB
Januari 2023 Ribuan Orang Ditolak ke Luar Negeri, Imigrasi Batam: Diduga Calon PMI Ilegal
Ribuan orang ditolak keluar negeri oleh Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Batam sepanjang Januari 2023. (Foto: Antara).

BATAM, iNews.id - Ribuan orang ditolak keluar negeri oleh Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Batam. Jumlah tersebut sepanjang Januari 2023.

Kabid Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Imigrasi Batam Ritus Rahmadhana mengatakan, ditolaknya ribuan orang itu  untuk mencegah mereka bekerja ke luar negeri secara tidak resmi.

“Sebanyak 1.258 orang ditolak petugas imigrasi dari awal tahun saat hendak berangkat ke luar negeri melalui tiga pelabuhan internasional di Batam,” ujar Ritus di Batam Kepulauan Riau, Selasa (14/2/2023).

Dia menjelaskan, tiga pelabuhan itu meliputi Pelabuhan Internasional Batam Center, Pelabuhan Internasional Harbourbay dan Pelabuhan Internasional Sekupang.

“Ini adalah upaya kami membantu pencegahan pemberangkatan calon PMI secara tidak resmi,” ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut