Tak ayal, perkelahian tidak seimbang tersebut membuat korban tidak berkutik. Tidak hanya terpukul mundur, Darwis bersama rekannya terluka lantaran serangan tersebut. Rombongan pelaku juga turut merusak sepeda motor milik korban.
Usai menganiaya korban, komplotan geng motor tersebut langsung melarikan diri. Sedangkan korban masih di lokasi kejadian dengan luka di tubuhnya.
Sementara itu, Kapolsek Kotabaru, AKP Afrito Marbaro Macan saat dihubungi mengakui adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut.
"Kita sudah terima informasi tersebut, dan sedang dalam penyelidikan kita," ujar Afrito, Minggu (27/12/2020).
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait