Ruang kerja Dekan Fisipol Universitas Riau yang dilaporkan terkait dugaan pelecehan mahasiswi. (Foto: Banda Harudin Tanjung)

PEKANBARU, iNews.id - Polisi meningkatkan status dugaan pelecehan seksual mahasiswi Universitas Riau (Unri) dengan terlapor Dekan Fisipol Syafri Harto ke tingkat penyidikan. Selanjutnya penyidik akan menetapkan tersangka.

"Sudah ditingkatkan menjadi sidik," kata Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto dikonfirmasi, Jumat (12/11/2021).

Sunarto menuturkan, penyidik telah melakukan gelar perkara untuk mengantongi alat bukti. Penyidik juga telah meminta keterangan enam orang saksi. 

Selain itu, ruang kerja terlapor di Fisipol Unri juga telah disegel. Ruangan tersebut diduga merupakan tempat terjadinya pelecehan seksual sebagaimana dilaporkan pelapor L.

Kendati polisi telah meningkatkan status penanganan perkara menjadi penyidikan, Sunarto enggan menyampaikan lebih lanjut terkait tersangka dalam kasus ini. 

"Sementara belum (tersangka). (Penyegelan) untuk kepentingan penyidikan. Menaikkan status dari penyelidikan penjadi penyidikan melalui gelar perkara itu," katanya.


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network