get app
inews
Aa Text
Read Next : Tragis! Lansia Ditemukan Tewas Tenggelam di Sungai Karanganyar Kebumen

Tragis, 3 Anak Tewas Tenggelam saat Bermain di Proyek Kanal Banten Lama

Jumat, 04 Juni 2021 - 20:35:00 WIB
Tragis, 3 Anak Tewas Tenggelam saat Bermain di Proyek Kanal Banten Lama
Ilustrasi tenggelam. (Foto: Ist)

SERANG, iNews.id - Warga Kelurahan Banten, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, dikejutkan dengan kematian tiga bocah di Proyek Kanal Banten Lama, Lingkungan Kebalen, Jumat (4/6/2021). Tiga anak berusia  6–7 tahun itu ditemukan tewas tenggelam saat bermain di sana.

Kapolsek Kasemen AKP Ugum Taryana mengatakan, ada empat anak yang bermain dan tiga di antaranya meninggal dunia. Ketiga korban diketahui bernama Ayu, Aya dan Alfin. Polisi masih menyelidiki penyebab peristiwa maut tersebut.

"Kejadiannya sore, dua meninggal di lokasi, satu meninggal di puskesmas dan satu masih kritis," kata Kapolsek Kasemen.

Sementara itu saksi mata, Rizal Azis mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Sebelum kejadian, keempat korban tengah bermain di proyek Kanal Banten Lama.

"Korban meninggal dunia usia sekitar 6 sampai 7 tahun. Yang meninggal atas nama Aya, Ayu dan Alfin. Katanya mereka main dan tenggelam. Sudah dievakuasi semua,” katanya. 

Editor: Maria Christina

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut