Potret Masa Kecil Brigadir J, Suka Baju Putih di Setiap Acara hingga Tampil Baca Puisi saat SD
JAKARTA, iNews.id - Potret masa kecil Brigadir J terus tertiang di orang-orang terdekatnya. Salah satunya bibi dari Brigadir J, Roslin Simanjuntak.
Lewat akun Facebooknya, Roslin membagikan potret masa kecil keponakannya itu. Ada 12 potret Brigadir J saat masih kecil mengenakan baju putih di acara ulang tahunnya. Kesukaan Brigadir J memakai baju warna putih itu pun diunggap Rolsin di akun Facebooknya.
"Dari kecil almarhum suka dengan warna baju putih dan kami dengar dari media waktu CCTV dibuka terakhir sampai di rumah Irjen Ferdy Sambo dia juga pakai baju/kaos putih kami nyakin nak hatimu selalu putih dalam menjalankan tugas mu sebagai Abdi Negara," tulis Roslin di akun Facebooknya.
Di foto lain, Roslin pun membagikan foto Brigadir J mengenakan seragam SD tampil di atas panggung. Disebutkan foto itu diambil saat Brigadir J duduk di kelas VI saat perpisahan. Saat itu, Brigadir J membawakan puisi.
"Pas perpisahan kls VI SD," tulisnya.
Editor: Nani Suherni