Jenderal Turun Gunung Pimpin Langsung Pemadaman Karhutla di Kampar Riau
KAMPAR, iNews.id - Aksi luar biasa dilakukan Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Riau Brigjen Pol Adrianto Jossy Kusumo. Sang jenderal turun langsung ke lapangan memimpin proses pemadaman kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Selasa (11/11/2025) siang.
Kehadiran Wakapolda di lokasi kebakaran menjadi bukti nyata keseriusan Polda Riau dalam menangani ancaman karhutla yang kerap melanda wilayah ini setiap musim kemarau.
Dalam aksi di lapangan, Brigjen Adrianto didampingi Karo Operasional Polda Riau, Direktur Samapta Polda Riau dan Kapolres Kampar. Kemudian personel gabungan dari Polri, Dinas Pemadam Kebakaran, BPBD serta TNI dan relawan juga dikerahkan ke lokasi.
Tim bekerja keras memadamkan api yang telah membakar lahan seluas 3 hektare menggunakan mobil tangki air dan alat semprot portabel. Upaya ini dilakukan secara masif untuk mencegah kobaran api meluas ke permukiman dan lahan perkebunan warga.
Brigjen Adrianto terlihat memberikan arahan langsung kepada tim pemadam di tengah kondisi panas dan kepulan asap tebal. Dia memimpin jalannya koordinasi di lapangan, memastikan setiap personel bekerja dengan cepat, efektif dan aman.
“Kami tidak boleh lengah. Setiap titik api harus segera kita padamkan agar tidak meluas dan menimbulkan korban,” kata Brigjen Adrianto.
Aksi ini sekaligus menunjukkan komitmen tinggi jajaran kepolisian untuk hadir di tengah masyarakat dan memastikan penanganan karhutla berjalan optimal.
Editor: Donald Karouw