Festival Gurita 2023 Kabupaten Kaur Masuk 110 Kharisma Event Nusantara
Untuk itu, lanjut Herlian, pihaknya mengharakan dukungan dan kerja sama dari Kemenparekraf dan juga Pemerintah Provinsi Bengkulu dalam rangka mengembangkan potensi-potensi objek wisata dan kuliner yang ada di kabupaten Kaur.
Menurutnya, tak hanya memperkenalkan kuliner khas Kabupaten Kaur berupa olahan gurita, tetapi juga objek pantai wisata dengan ciri khas dan keunikan yang ada di kabupaten ini. Antara lain, yaitu Pantai Wisata Danau Kembar, Pantai Wisata Way Hawang, Pantai Wisata Pinang Tawar, Pantai Wisata Pengubaian, Pantai Hili, Pantai Air Langkap, dan destinasi wisata alam lainnya.
"Namun, dengan segala keterbatasan yang kami miliki, potensi-potensi alam tersebut belum secara maksimal dapat kami kembangkan. Oleh sebab itu, dukungan dan perhatian dari pihak Kemenparekraf dan juga pihak provinsi terus kami nantikan," ucapnya.
Menanggapi hal tersebut, Staf Ahli Menteri Bidang Inovasi dan Kreativitas Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Joshua Simanjuntak mengatakan, pihaknya akan terus mendukung kegiatan event tahunan ini sebagai salah satu festival Nusantara.
"Event ini sangat bagus dan unik, kami akan terus mendukung kegiatan ini. Maka dari itu, festival seperti ini harus terus diselenggarakan setiap tahun agar tujuan dari event ini dapat tercapai, sehingga ciri khas yang dimiliki oleh kabupaten Kaur bisa dikenal diseluruh Indonesia. Pastinya akan menarik minat wisatawan lokal, bahkan mancanegara untuk berkunjung ke Kabupaten Kaur," katanya.
Namun, untuk mewujudkan hal tersebut perlu adanya kolaborasi antar pemerintah daerah, stakeholder, provinsi, dan juga kementerian terkait. Joshua menegaskan, dalam mengembangkan sektor pariwisata tidak terlepas dengan kegiatan promosi, di zaman sekarang ini promosi dapat dilakukan dengan memanfaatkan teknologi canggih, melalui aplikasi-aplikasi media sosial.
Dengan melakukan promosi melalui pemanfaatan media sosial, seluruh masyarakat dalam dan luar negeri akan memperoleh informasi tentang Kabupaten Kaur, khususnya objek wisata dan kuliner yang indah dan menarik, sehingga Kaur dapat menjadi pilihan utama untuk dikunjungi wisatawan.
Seperti diketahui, Festival Gurita 2023 kali ini diisi dengan berbagai kegiatan yang sengaja dirancang untuk memeriahkan acara tersebut. Kegiatan yang dilakukan dalam festival tersebut di antaranya, yaitu:
1. Surf Contest
2. Lomba kreasi tumpeng berbahan dasar olahan gurita
3. Bazar Kuliner dan UMKM khas Kabupaten Kaur
4. Lomba perahu hias
5. Lomba menangkap gurita
6. Pagelaran Seni Budaya Adat Kaur, Meringit, dan Tari Kreasi
Editor: Rizqa Leony Putri