Polres Gorontalo menggelar upacara Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) terhadap salah satu anggotanya di Gedung Bhakti pada Selasa (4/11/2025). (Foto: Polda Gorontalo).

Dalam sambutannya, Kompol Wanda menyampaikan keprihatinannya atas kejadian tersebut. Dia menegaskan, hal seperti ini seharusnya tidak terjadi jika setiap anggota Polri mampu memahami peran dan tanggung jawabnya sebagai Insan Bhayangkara.

“Sebab tidak ada pimpinan yang kehilangan anggotanya, apalagi melalui proses PTDH. Namun ini dilakukan sebagai bentuk komitmen terkait keseimbangan antara Reward dan Punishment,” katanya.

Dia berharap agar peristiwa ini menjadi pelajaran bagi seluruh anggota agar tidak mengulangi kesalahan serupa di masa mendatang.

“Dari peristiwa ini, mari bersama-sama kita jadikan sebagai renungan serta pembelajaran kedepannya, sehingga kita semua bisa berintrospeksi diri untuk tidak melakukan hal-hal yang menjurus kepada pelanggaran hukum baik Disiplin, Kode Etik serta Pidana, yang pada akhirnya akan merugikan diri sendiri serta keluarga,” ucapnya.


Editor : Kurnia Illahi

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network