BATANGHARI, iNews.id - Warga yang tenggelam di Sungai Batanghari, Jambi saat hendak mencari ikan, akhirnya ditemukan. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal berjarak 650 meter dari lokasi tenggelam, Minggu (22/1/2023) malam.
"Korban atas nama Sa’ari ditemukan tadi malam dalam keadaan meninggal dunia sejauh 650 meter dari lokasi terakhir hilang," ujar Kepala Humas Basarnas Jambi, Lutfi, Senin (23/1/2023).
Lutfi menjelaskan, jenazah korban tewas tenggelam di Sungai Batanghari itu dievakuasi tim SAR gabungan dan langsung dibawa ke rumahnya.
Korban dilaporkan terjatuh dari sampan saat akan melihat perangkap ikan yang terpasang di Sungai Batanghari, Desa Senaning, Kecamatan Pemayung.
Namun korban hingga siang hari tak pulang, sehingga keluarga khawatir dan melakukan pencarian.
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait