LABUAN BAJO, iNews.id - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo berkunjung ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (13/10/2022). Dia meninjau Puncak Waringin yang selesai dibangun pemerintah pusat tahun lalu.
Kawasan Puncak Waringin dibangun atas kerja sama Kementerian PUPR dan Kemenparekraf. Bangunan ini akan digunakan sebagai tempat untuk memasarkan produk-produk UMKM lokal,,
Dalam kunjungannya tersebut, Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo menyampaikan pengembangan dan pengelolaan kawasan pariwisata Labuan Bajo harus mendatangkan manfaat bagi perekonomian masyarakat.
"Pengembangan dan kolaborasi pengelolaan kawasan pariwisata Labuan Bajo harus mendatangkan manfaat bagi masyarakat dalam hal ekonomi," ujarnya, Kamis (13/10/2022).
Angela bersama Wamen BUMN 2 Kartika Wirjoatmodjo juga menyaksikan penandatanganan kerja sama pengembangan dan pengelolaan kawasan pariwisata di Kabupaten Manggarai Barat, NTT antara Direktur Utama In Journey dan Bupati Manggarai Barat.
Kerja sama ini meliputi pengelolaan kawasan Puncak Waringin, Goa Batu Cermin dan area tiga kawasan Marina Waterfront Labuan Bajo.
Editor : Donald Karouw
Wamenparekraf angela tanoesoedibjo labuan bajo nusa tenggara timur Kemenparekraf pariwisata Kabupaten Manggarai Barat
Artikel Terkait