get app
inews
Aa Text
Read Next : Yopi Balingga Diserahkan ke Kejari Jayapura, Kurir Amunisi ke KKB Nduga 

Warga Puncak Jaya Papua Rampas Senjata Organik Milik Satgas TNI AD

Jumat, 21 Februari 2020 - 19:44:00 WIB
Warga Puncak Jaya Papua Rampas Senjata Organik Milik Satgas TNI AD
Senjata organik milik TNI AD dirampas warga Mewuluk, Puncak Jaya, Papua. (Foto: ilustrasi/istimewa)

JAYAPURA, iNews.id - Warga Mewuluk, Kabupaten Puncak Jaya (Puja), Papua, Jumat (21/2) sekitar pukul 14.30 WIT merampas senjata organik milik TNI AD jenis SS 1 yang dibawa anggota Satgas Spter saat sedang membangun Koramil persiapan.

Kapendam XVII Cenderawasih Kol CPL Eko Daryanto mengatakan, dari laporan yang diterima perampasan itu terjadi saat anggota sedang mengangkat barang untuk koramil persiapan Mewuluk, namun tiba-tiba senjatanya dirampas dan dibawa lari.

"Memang benar ada laporan senjata api dirampas warga dari anggota yang nantinya akan bertugas di Koramil persiapan Mewuluk 1714-10," kata Kapendam XVII Cenderawasih Kol CPL Eko Daryanto, Jumat malam.

Ketika ditanya apakah warga yang merampas adalah anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB), Eko mengaku belum dapat memastikan. “Belum dapat dipastikan yang mengambil apakah tergabung dalam KKB atau hanya simpatisan,” ucapnya.

Namun, Bupati Puncak Jaya sudah menyatakan akan berupaya membantu mengembalikan senjata api tersebut. Dia berharap senjata api dapat segera dikembalikan karena itu milik TNI AD.

"Mudah-mudahan upaya yang dilakukan Bupati Puncak Jaya dapat segera terealisasi sehingga senjata api tersebut kembali," ucap Kol CPL Eko Daryanto.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut