Truk Nyaris Berdiri Tegak akibat Tak Kuat Menanjak Jalan Rusak di Lebak
Rabu, 15 Juni 2022 - 08:44:00 WIB
Akibat peristiwa tersebut, jalan tak bisa dilalui kendaraan lainnya. Kondisi jalan di sekitar truk juga menjadi licin karena tumpahan minyak goreng curah yang diangkut truk.
Warga sekitar yang melintas dengan terpaksa berjalan kaki agar tak tergelincir.

Setelah seluruh muatan dikeluarkan, truk tersebut akhirnya bisa dievakuasi dari dengan cara ditarik kendaraan lain.
Sopir truk tersebut, Mugiono mengaku truknya tak kuat melintas karena tanjakan yang tinggi sedangkan kondisi jalan dalam keadaan rusak,
"Dari Rangkas mau ke Bayah, pas tanjakan jalan rusak," ujarnya.
Akibat peristiwa ini, warga berharap jalan tersebut segera diperbaiki agar tak menyebabkan kecelakan lagi.
Editor: Reza Yunanto