Tim SAR Cari Warga Belanda Hanyut di Perairan Lagoi Bintan
TANJUNGPINANG, iNews.id - Tim Search and Rescue (SAR) Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) melaksanakan operasi pencarian terhadap seorang pria asal Belanda. Pria bernama Nathan Renze Chesters (14) itu diduga hanyut di perairan Bintan, setelah melakukan penyelaman di Malaysia.
Kepala Kantor SAR Tanjungpinang Slamet Riyadi mengatakan, korban awalnya menyelam di Perairan Pulau Tokong Sanggol, Mesing, Johor, Malaysia, Rabu (6/4/2022). Informasi itu diterima dari MRCC PUTRAJAYA melalui surat elektronik.
"Berdasarkan SARMAP prediction kami, bahwa diduga korban hanyut di perairan Lagoi, Bintan," ujar Slamet di Tanjungpinang, Senin (11/4/2022).
Dia menuturkan, Tim SAR gabungan telah melakukan pencarian terhadap korban sejak pukul 09.30 WIB. Operasi pencarian tersebut, kata dia melibatkan tim dari MRSC Putrajaya, TNI Angkatan Laut, Badan Keamanan Laut (Bakamla) Batam, Polair Polda Kepri, UPP Tanjung Uban, dan Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Bintan.
"Pencarian masih berlangsung," tuturnya.
Editor: Kurnia Illahi