Pertama di Indonesia, Jambi Adakan Pemilihan Ketua RT Serentak
                
            
                
                                    "Pilkate ini benar-benar melibatkan partisipasi warga secara langsung untuk memilih pemimpinnya. Sebab Ketua RT pemimpin pertama yang paling dekat dan yang paling tahu permasalahan reel dalam masyarakat," ujarnya.
Chudori menilai, selama ini banyak ketua RT tidak melalui mekanisme pemilihan, bahkan ada yang main tunjuk begitu saja.
"Dengan adanya pilkate serentak dan harus melalui mekanisme persyaratan yang cukup ketat, diharapkan akan terpilih secara demokratis pemimpin masyarakat, yakni ketua RT yang kapasitas dan integritasnya lebih mumpuni karena diketahui langsung oleh warga dalam kesehariannya," katanya.
Diketahui, Pilkate 2025 akan dilaksanakan pada tanggal 26 April 2025 dan tanggal 27 April 2025. Sementara pelantikan diagendakan tanggal 15 Mei 2025.
Editor: Donald Karouw