get app
inews
Aa Text
Read Next : Pohon Besar Tumbang Timpa Rumah di Mamuju, Atap Porak-poranda Tiang Penyangga Patah

Mantan Wakil Bupati Mamuju, Bustamin Bausat Meninggal Dunia

Minggu, 26 Agustus 2018 - 07:58:00 WIB
Mantan Wakil Bupati Mamuju, Bustamin Bausat Meninggal Dunia
Mantan Wakil Bupati Mamuju, Bustamin Bausat. (Foto: Antara)

MAMUJU, iNews.id - Mantan Wakil Bupati Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Bustamin Bausat tutup usia di rumah sakit Grestellina Makassar, Sabtu (25/8/2018). Almarhum akan dimakamkan di tempat kelahirannya di Kabupaten Wajo Sengkang, Provinsi Sulawesi Selatan.

Bupati Mamuju Habsi Wahid dan Mantan Bupati Kabupaten Mamuju Suhardi Duka menyatakan duka yang sangat mendalam atas berpulangnya Wakil Bupati Mamuju periode 2010-2015 itu di Mamuju, Sabtu (25/8/2018).

Bupati Mamuju yang meski pernah bertarung dengan Almarhum Bustamin di Pilkada Mamuju pada tahun 2015 mengaku kaget tentang kabar duka tersebut.

"Bustamin Bausat adalah sosok pribadi yang baik dan merupakan salah satu tokoh yang telah berjasa bagi masyarakat dan pembangunan Mamuju," kata Habsi Wahid yang pernah menjabat sekretaris daerah Kabupaten Mamuju.

Dia berharap seluruh masyarakat Mamuju dapat mendoakan almarhum yang telah banyak mengabdikan diri untuk Kabupaten Mamuju, "Semoga beliau diberi tempat yang layak di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," ujarnya.

Mantan Bupati Mamuju Suhardi Duka juga mengatakan, Almarhum Bustamin Bausat sosok yang sangat baik dan telah banyak berjasa untuk pembangunan di Mamuju.

Editor: Himas Puspito Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut