get app
inews
Aa Text
Read Next : BNPB: Banjir di Aceh, 35 Orang Tewas 25 Hilang Ribuan Mengungsi

Lebak Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Ratusan Rumah di Rangkasbitung Terendam Banjir

Sabtu, 10 Juni 2023 - 23:03:00 WIB
Lebak Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Ratusan Rumah di Rangkasbitung Terendam Banjir
Ratusan rumah di sejumlah perkampungan di Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten terendam banjir. (Foto: Antara).

LEBAK, iNews.id - Ratusan rumah di sejumlah perkampungan di Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten terendam banjir. Ketinggian air 30-70 sentimeter.

Banjir yang terjadi akibat hujan lebat disertai angin kencang dan sambaran petir serta kilat di daerah itu pada Sabtu (10/6/2023) pukul 17.00 sampai 19.00 WIB

"Kami terpaksa menguras air banjir yang menggenangi rumah setinggi 30 centimeter," ujar Siti Samsiah (58), warga Kompleks Pendidikan Rangkasbitung Kabupaten Lebak, Sabtu (10/6/2023).

Luapan banjir yang melanda rumahnya itu merupakan kiriman dari drainase yang kondisinya menyempit sehingga arus air hujan tidak berjalan lancar.

Saat ini, kata dia di wilayahnya terdapat belasan tetangga juga terendam banjir dan mereka melakukan pengurasan agar air bisa surut.

Dia mengungkapkan, hingga pukul 20.30 WIB kondisi genangan banjir di rumah belum surut. "Kami hari ini kemungkinan menginap di rumah anak, karena cukup capai untuk menguras sir yang menggenangi ruangan tamu dan kamar serta dapur," katanya.  

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut