get app
inews
Aa Text
Read Next : Alasan Sebenarnya Jokowi Absen di Kongres III Projo, karena Pertimbangan Tim Dokter

Hari Ketiga Kunjungan di Bengkulu, Jokowi Sholat Jumat di Masjid Raya Baitul Izzah

Jumat, 21 Juli 2023 - 11:28:00 WIB
Hari Ketiga Kunjungan di Bengkulu, Jokowi Sholat Jumat di Masjid Raya Baitul Izzah
Masjid Raya Baitul Izzah di Kelurahan Padang Harapan, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu tempat Presiden Jokowi akan sholat Jumat. (Foto: MPI/Demon Fajri)

BENGKULU, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diagendakan akan menunaikan ibadah sholat Jumat di Masjid Raya Baitul Izzah, Kelurahan Padang Harapan, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu, Jumat (21/7/2023) siang ini. Sebelum sholat, Jokowi sempat meninjau revitalisasi Pasar Purwodadi, Kecamatan Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara sekaligus menyerahkan bantuan sosial ke pedagang.

Selanjutnya Kepala Negara beserta Ibu Iriana Jokowi beranjak menuju Desa Gardu, Kecamatan Arma Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara, untuk meninjau Jalan Inpres Jalur Kerkap-Tanjung Agung Pali. 

Pantauan MNC Portal Indonesia di depan Masjid Raya Baitul Izzah, tim gabungan pengamanan dari personel TNI-Polri telah bersiaga di lokasi. Baik mengenakan pakaian dinas, batik maupun berpakaian biasa.

Tidak kurang dari ratusan personel TNI-Polri tersebar di lokasi. Seperti di seluruh pintu masuk masjid, halaman masjid serta titik lainnya.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut