get app
inews
Aa Text
Read Next : Pacu Sinergi, Perindo NTT Siap Kolaborasi Bangun Belu Lebih Baik

Cegah Omicron, Vaksinasi Booster di Wilayah Perbatasan NTT Dimulai

Sabtu, 05 Februari 2022 - 16:40:00 WIB
Cegah Omicron, Vaksinasi Booster  di Wilayah Perbatasan NTT Dimulai
Warga perbatasan di Kabupaten Belu mengantri vaksinasi booster. (Foto: Hasil tangkapan layar)

BELU, iNews.id – Vaksin dosis ketiga atau booster mulai disuntikkan kepada warga di wilayah perbatasan, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Langkah ini sebagai upaya untuk mencegah penularan Covid-19 varian omicron.

“Kebijakan pusat untuk booster itu sebelumnya dosis 1 harus 70 persen, lansia 60 persen baru boleh melaksanakan vaksin anak dan booster. Tapi dengan perubahan regulasi bahwa semua vaksin boleh dilaksanakan baik untuk anak maupun booster tanpa melihat capaian itu,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Belu, Ansilla Eka Mutty, Sabtu (5/2/2022).

Ansilla mengungkapkan terdapat 12 puskesmas yang melayani vaksin booster. Dia pun berharap semua masyarakat mau datang ke puskesmas untuk mendapatkan vaksin booster.

Puskesmas Haliwen di Desa Kabuna, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu menjadi salah satu lokasi penyuntikan vaksin booster. Tampak sejumlah masyarakat mengantri untuk mendapatkan giliran vaksinasi.

“Masyarakat sudah bisa melakukan vaksinasi booster. Puskesmas Haliwen melayani booster setiap hari kerja,” kata Kepala Puskesmas Haliwen, Mega.

Mega mengatakan sejak dibuka kemarin, total warga yang datang untuk mendapatkan suntikan vaksin booster  sudah mencapai 200-an orang.

Editor: Dita Angga Rusiana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut