get app
inews
Aa Text
Read Next : Tampang Gubernur Riau Abdul Wahid Tiba di KPK usai Kena OTT, Tenteng Tas Biru

9 dari 10 Orang Terjaring OTT KPK di Riau Dibawa ke Jakarta, Terbagi 2 Kloter

Selasa, 04 November 2025 - 11:12:00 WIB
9 dari 10 Orang Terjaring OTT KPK di Riau Dibawa ke Jakarta, Terbagi 2 Kloter
Gubernur Riau Abdul Wahid tiba di Kantor KPK usai terjaring OTT, Selasa (4/11/2025). (Foto: Nur Khabibi)

JAKARTA, iNews.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Provinsi Riau pada Senin (3/11/2025). Dalam operasi tersebut, KPK menangkap 10 orang yang diduga terlibat dalam kasus korupsi.

Namun, dari 10 orang yang ditangkap, hanya sembilan orang yang dibawa ke Jakarta untuk pemeriksaan lebih lanjut di Gedung Merah Putih KPK.

"Ada sembilan orang dari 10 orang yang ditangkap yang kemudian akan dibawa ke Gedung Merah Putih KPK," ujar Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, Selasa (4/11/2025).

Salah satu yang ikut dibawa, yaitu Gubernur Riau, Abdul Wahid. Dia termasuk dalam rombongan pertama yang tiba di Gedung KPK. Dari kloter pertama ini, ada delapan orang yang dibawa dan tiga di antaranya masuk lewat pintu depan gedung.

"Yang dibawa pada hari ini ada sembilan orang, nanti ada dua kloter, pagi dan siang," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut