31 Tahun Gelar Akabri 90 di Kaltim Pecahkan Rekor MURI Vaksinasi Terbanyak kepada Pelajar
“Kami memilih sasaran para pelajar dalam rangka mendukung kegiatan program pemerintah untuk segera merealisasi kegiatan belajar mengajar secara tatap muka," katanya.
“Dengan pelaksanaan vaksinasi hari ini, para pelajar di Kota Balikpapan sudah mencapai hampir 100 persen yang menjalani vaksinasi," ucapnya lagi.
Dia berharap kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi agar segera melaksanakan vaksinasi di lokasi yang telah di sediakan agar kekebalan kelompok di wilayah Kaltim dapat tercapai dalam mewujudkan Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh.
Tak hanya itu, Alumni Akabri 90 juga melaksanakan Bakti Sosial dengan membagikan ribuan paket sembako dan 90 ton beras kepada masyarakat yang membutuhkan.
Editor: Nani Suherni