Sekeluarga Korban Kebakaran di Bengkulu Dimakamkan Satu Liang Lahat (Foto: iNews/Endro Dwirawan)

BENGKULU, iNews.id - Tiga korban meninggal dunia akibat kebakaran minimarket khatulistiwa di Kota Bengkulu dimakankan, Rabu (24/11/2021). Korban yang terdiri atas ibu dan dua anaknya tersebut dimakamkan dalam satu peti mati dan dalam satu liang lahat.

Dari pantauan iNews, suasana haru menyelimuti pemakaman korban di permakaman khsusus Tionghoa Desa Taba Pasmah, Bengkulu Tengah. Identias ketiga korban yakni Yenni (31), Brandon (6) dan Vanessa (8).

Suami korban dan anggota keluarga serta kerabat korban tak kuasa menahan haru atas kepergian istri dan anaknya. 

Dalam peristiwa kebakaran yang terjadi pada Selasa (23/11/2021) ada satu korban lainnya yang teridentifikasi bernama Eka (26). Dia merupakan baby sitter dari anak-anak korban.

"Saya mohon maaf jika keluarga saya ada salah," ucap suami korban, Anton sambil menangis.


Editor : Nani Suherni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network