Senyum kebahagiaan nampak di wajah para penyandang disabilitas asal Jambi saat mendapatkan bantuan kaki palsu dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. (Foto: Istimewa).

Suhaidi, penerima kaki palsu lainnya bersyukur dan menyampaikan terima kasihnya kepada Prabowo atas bantuan yang diberikan. 

"Pak Prabowo dan Bang Harrifar sosok pejuang politik demi kesejahteraan masyarakat. Efeknya benar-benar sangat kami rasakan. Semoga Allah SWT meridhoi perjuangan Bang Harrifar dan Pak Prabowo bisa dimudahkan Allah SWT menjadi Presiden 2024 nanti. Amin," ucapnya.

Apresiasi juga disampaikan oleh Ketua DPD Penyandang Disabilitas Seluruh Indonesia (PPDI) Jambi Zulfahmi. Untuk membuat kaki palsu, kata dia dibutuhkan biaya yang tidak sedikit.

"Terima kasih untuk program Prabowo Subianto yang rela menyisihkan rezekinya untuk membantu penyandang disabilitas," katanya.


Editor : Kurnia Illahi

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network