KAMPAR, iNews.id - Polisi menangkap pencuri pipa milik PT Pertamina Hulu Rokan di Kabupaten Kampar, Riau. Pelaku yang berjumlah tiga orang ditangkap setelah diburu sejak Desember 2021.
"Pelaku sudah lama menjadi target kami. Kasus terjadi tahun lalu dan baru sekarang kami berhasil meringkus para pelaku," ujar Kasat Reskrim Polres Kampar, AKP Berry Juana Putra di Bangkinang, Sabtu (11/6/2022).
Berry mengatakan, ketiga pelaku adalah RP (38), AS (39), dan SA (36). Mereka ditangkap pada Kamis (9/6/2022) malam dan ditemukan barang bukti pencurian saat dilakukan penggeledahan.
Barang bukti yang ditemukan yakni 15 batang pipa besi ukuran 8 inci masing-masing panjang 2 meter, empat batang besi ukuran 4 inci masing-masing panjang 2 meter, tabung oksigen, tabung gas elpuji, alat pemotong besi, dan empat motor yang digunakan para pelaku saat beraksi.
Editor : Reza Yunanto
Artikel Terkait