Harga Tiket Masuk Pulau Komodo (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Harga tiket masuk Pulau Komodo terbaru menjadi perbincangan terhangat sehari belakangan ini. Bagaimana tidak, harga masuk ke wisata Pulau Komodo sebelumnya akan naik menjadi Rp3,75 juta pada 1 Agustus lalu.

Hal ini tentu sangat disayangkan karena dengan meningkatnya harga masuk kawasan wisata Pulau Komodo yang tidak reasonable, membuat wisatawan mancanegara protes. Mereka menilai, harga tiket masuk Pulau Komodo selangit. 

Meski pemerintah menunda, isu kenaikan harga akan tetap berjalan hingga berlaku pada Januari tahun 2023 mendatang.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga  Uno menyatakan bahwa pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur telah mencabut kebijakan kenaikan harga masuk ke Pulau Komodo. Jadi, wisatawan baik lokal maupun internasional tetap akan bisa berkunjung ke wisata ini dengan tarif harga yang lama. 

Penundaan kenaikan tiket masuk Pulau Komodo setidaknya membuat para turis bisa sedikit bernapas lega. Untuk harga tiket masuk ke pulau Komodo sendiri yakni pada hari Senin hingga Sabtu dikenakan harga Rp5.000 dan sedangkan pada hari Minggu dikenakan harga sebesar Rp7.500 per orang, dan harga ini berlaku untuk wisatawan lokal.


Editor : Nani Suherni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network