get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Bocah Hilang Tenggelam di Sungai Ciliman Pandeglang, Ditemukan Tewas

Kapal KM Izhar Terbakar di Perairan Konawe Sultra, 7 Orang Tewas dan 4 Hilang

Sabtu, 17 Agustus 2019 - 12:28:00 WIB
Kapal KM Izhar Terbakar di Perairan Konawe Sultra, 7 Orang Tewas dan 4 Hilang
Keluarga para penumpang Kapal KM Izhar yang tewas dalam insiden kebakaran kapal, menangis histeris di Desa Bajo Indah, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawa, Sultra, Sabtu (17/8/2019). (Foto: iNews/Jufri Tonapa)

MOROWALI, iNews.id – Kapal Motor (KM) Izhar yang membawa puluhan penumpang terbakar saat berlayar di perairan Pulau Bokori, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (17/8/2019) dini hari. Insiden tersebut mengakibatkan tujuh orang tewas dan empat orang hilang.

Setelah menerima laporan, tim SAR gabungan dari Polri, TNI, dan Basarnas langsung ke lokasi kejadian melakukan evakuasi di Perairan Soropia. Tim dan warga berhasil menyelamatkan puluhan penumpang. Saat ini, puluhan penumpang yang luka-luka dan trauma masih dirawat intensif di Puskesmas Desa Bajo Indah, Kecamatan Soropia.

“Kapal ini membawa puluhan orang penumpang dan ada tujuh orang yang tewas. Tim SAR dan petugas lainnya masih menyisir lokasi kebakaran kapal untuk mencari empat penumpang yang hilang,” kata Kepala Kantor SAR Kendari Djunaidi.

Kapolsek Bungku Selatan AKP Budi Prasetyo juga mengatakan, tim SAR gabungan masih melakukan evakuasi dan mencari para penumpang KM Izhar yang hilang.

Informasi yang diperoleh,  KM Izhar berangkat dari Kendari menuju Pelabuhan Salabangka, Sulawesi Tengah (Sulteng), pada Jumat, 16 Agustus malam, sekitar pukul 21.00 Wita. Namun, saat melintasi perairan Pulau Bokori sekitar pukul 23.45 Wita, tampak kepulan asap di bagian belakang kapal. Tak lama kemudian, api mulai terlihat dan membesar membakar kapal.

Para Anak Buah Kapal (ABK) dan penumpang KM Izhar yang panik langsung menyelamatkan diri. Mereka segera melompat ke laut dan berenang menuju daratan. Masyarakat sekitar Desa Tapulaga, Pulau Bokori, Kecamatan Soropia, yang mengetahui kejadian itu berusaha membantu mengevakuasi penumpang KM Izhar. Warga membawa para penumpang dengan perahu ke daratan.

Hingga kini belum di ketahui penyebab terjadinya kebakaran kapal. Petugas kepolisian tengah menyelidiki kasus tersebut.

Editor: Maria Christina

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut