get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepala Daerah Protes Anggaran TKD Dipotong, Purbaya: Banyak Penyelewengan

Jokowi Instruksikan Kepala Daerah Bangkitkan Ekonomi Pascagempa Palu

Rabu, 03 Oktober 2018 - 19:49:00 WIB
Jokowi Instruksikan Kepala Daerah Bangkitkan Ekonomi Pascagempa Palu
Presiden Jokowi saat melihat langsung proses evakuasi korban gempa di Hotel Roa-Roa Palu, Sulteng. (Foto: Antara)

PALU, iNews.id - Presiden Joko Widodo menginstruksikan bupati, wali kota dan gubernur menghidupkan kembali titik-titik perekonomian pascagempa dan tsunami pada sejumlah wilayah terdampak bencana di Provinsi Sulawesi Tengah.

"Paling penting sekarang kita pikirkan bagaimana pak gubernur, wali kota dan bupati agar titik-titik ekonomi itu dibuka kembali, sehingga mulai menuju sebuah kehidupan sehari-hari yang normal kembali," tutur Jokowi seusai mengunjungi Hotel Roa-roa yang menewaskan puluhan orang saat terjadi gempa di Kota Palu, Rabu (3/10/2018).

Jokowi menegaskan kembali para kepala daerah setempat yang terdampak seperti Kota Palu, Kabupaten Donggala dan Sigi menghidupkan kembali perekonomian di daerah terdampak bencana sambil tim penyelamat terus melakukan evakuasi serta pencarian terhadap para korban yang masih tersisa.

Selanjutnya, pada tahap dua dilaksanakan rehabilitasi dan rekonstruksi agar kondisi daerah yang terdampak bencana gempabumi bisa kembali normal. "Tetapi yang paling penting memang titik-titik ekonomi harus dibuka," kata mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Sedangkan untuk target pemulihan, kata dia, seperti pada persoalan listrik, tim dari PLN terus memperbaiki sistem kelistrikan dengan memulihkan gardu rusak, kendati gardu induk besar yang rusak tidak bisa diselesaikan satu sampai dua hari ataupun sepekan.

Namun, Jokowi menekankan telah dicarikan solusi dengan menyiapkan genset-genset untuk memberikan penerangan terhadap masyarakat yang membutuhkan saat ini. "Genset-genset kecil ini mulai masuk 40 persen untuk digunakan sementara sambil menunggu sisanya, ini untuk memulihkan kondisi di sini," katanya.

Mengenai dengan distribusi listrik di masyarakat yang saat ini sedang bermasalah, tim teknis telah melakukan perbaikan-perbaikan dengan terjun di lapangan agar listrik segera teraliri. "Listrik sudah kita benahi, bisa kita lihat di jalan sudah mulai diperbaiki, tiang-tiangnya, gardunya sudah mulai dibetulkan, jadi ini perlu proses semuanya," ucap presiden.

Meski demikian, kata dia, setiap kasus provinsi punya persoalan berbeda-beda. Namun, Jokowi optimistis melihat persoalan di Palu dan Donggala bisa diselesaikan agar situasi lebih baik. "Ini yang saya lihat sekarang, saya ke sini melihat situasi, itu yang pertama. Kedua alat berat sudah masuk semua," papar Jokowi.

Mantan Wali Kota Solo ini juga tidak menutupi tentu masih ada masalah berkaitan dengan urusan evakuasi para korban, tetapi hal itu wajar mengingat kondisi yang terjadi di lapangan cukup dinamis.

Sedangkan urusan masalah Bahan Bakar Minyak (BBM) juga sudah didatangkan dari daerah terdekat. Untuk urusan logistik bagi para pengungsi sudah berjalan termasuk pengoperasian alat berat.

"Masalah BBM sudah diselesaikan, ada aparat mengawalnya. Logistik juga sudah masuk meskipun belum maksimal, tetapi sudah masuk. BBM juga sudah sebagian masuk tetapi kita harapkan hari ini sudah memenuhi," tandasnya.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut