get app
inews
Aa Text
Read Next : Momen Bupati Indramayu Lucky Hakim Lepas Liarkan Ratusan Ular ke Sawah, Atasi Hama Tikus

Heboh, Warga Bersama Pencinta Reptil Evakuasi Ular Sepanjang 8 Meter dari Dalam Air Parit

Sabtu, 07 Januari 2023 - 18:43:00 WIB
Heboh, Warga Bersama Pencinta Reptil Evakuasi Ular Sepanjang 8 Meter dari Dalam Air Parit
Puluhan warga Bunut, Kabupaten Pelalawan, Riau bersama relawan pencinta reptil Pekanbaru mengevakuasi ular jenis sanca batik, Sabtu (7/1/2023). (Foto: M. Yusuf).

PELALAWAN, iNews.id - Puluhan warga Bunut, Kabupaten Pelalawan, Riau bersama relawan pencinta reptil Pekanbaru mengevakuasi ular jenis sanca batik, Sabtu (7/1/2023). Ular tersebut berada di parit pemukiman warga.

Evakuasi berlangsung dramastis dan membuat heboh. Warga beramai-ramai menarik ular itu keluar dari dalam parit yang berisi air. Warga kemudian beramai-ramai menggotongnya.

Anggota pecinta reptil, Amar mengatakan, awalnya menerima laporan dari warga untuk mengevakuasi ular tersebut yang memangsa kambing miliknya.

"Selama perjalanan sudah kontak-kontakan juga dengan warga agar ular itu jangan diganggu dulu," ujar Amar di Pelalawan, Sabtu (7/1/2023).

Menurutnya, ular sepanjang delapan meter dan berbobot 200 kilogram. "Untuk populasinya di Sumatera termasuk Riau itu masih bisa dijumpai," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut