get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemlu: Jumlah WNI di Nepal 134 Orang, 56 Menetap 78 Kunjungan Singkat

Gelombang Pemulangan WNI dari Nepal, Hari Ini 21 Orang

Minggu, 14 September 2025 - 04:35:00 WIB
Gelombang Pemulangan WNI dari Nepal, Hari Ini 21 Orang
Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri (Kemlu), Judha Nugraha (Foto: Dok. MNC Portal).

JAKARTA, iNews.idKementerian Luar Negeri (Kemlu) terus melanjutkan proses pemulangan warga negara Indonesia (WNI) dari Nepal setelah Bandara Katmandu kembali beroperasi. Dari total 134 WNI yang berada di sana, sebanyak 56 orang menetap secara permanen, sementara 78 lainnya merupakan pelancong atau peserta konferensi yang akan dipulangkan.

"Total ada 134 WNI yg ada di Nepal. 56 tinggal menetap dan 78 WNI yang melakukan kunjungan singkat baik untuk konferensi internasional maupun wisatawan," ujar Direktur Perlindungan WNI Kemlu, Judha Nugraha, di Lanud Halim Perdanakusuma, Sabtu (13/9/2025).

Dia menyampaikan, hingga 13 September, sebanyak 57 WNI telah berhasil dipulangkan secara bertahap sejak 11 September. 

"Pada 11 September ada 18 orang, 12 September ada 22, dan hari ini jam 13 waktu Katmandu dan malam akan ada 17 WNI pulang. Sehingga total ada 57 WNI yang dapat kita pulangkan per tanggal 13 hari ini, malam nanti," ucapnya.

Sisanya, kata dia sebanyak 21 WNI dijadwalkan kembali ke Tanah Air mulai Minggu (14/9/2025). Pemulangan ini, lanjut dia akan berlangsung hingga 18 September.

"Masih tersisa 21, rencananya besok 17 akan kembali pulang. Tanggal 15 ada 2, dan 18 ada 2. Jadi total Insyaallah pada tanggal 18 September," ucapnya.

Menurutnya, seluruh WNI yang melakukan kunjungan singkat akan dipulangkan, sementara mereka yang menetap memilih tetap tinggal karena alasan keluarga. 

"Seluruh WNI yang melakukan kunjungan singkat dapat kembali pulang ke Indonesia. Dan untuk yang menetap memang mereka memilih untuk tetap tinggal di sana karena mereka memiliki keluarga," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut