get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Hari Ini Magnitudo 4,2 Guncang Mamuju Tengah Sulbar, Berpusat di Darat

Cekcok dengan Istri, Pria di Mamuju Tengah Jadi Penyebab Kebakaran Pasar Topoyo

Minggu, 01 September 2019 - 12:17:00 WIB
Cekcok dengan Istri, Pria di Mamuju Tengah Jadi Penyebab Kebakaran Pasar Topoyo
Kebakaran di Pasar Topoyo Mamuju Tengah pada Sabtu dini hari. (Foto: Istimewa).

MAMUJU TENGAH, iNews.id - Kebakaran di Pasar Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), menghanguskan sedikitnya 117 kios. Penyebabnya karena ada motor yang terbakar di area tersebut.

Kasat Reskrim Polres Mamuju Tengah, AKP Samsuriansyah mengatakan, pihaknya telah menangkap seorang pria berinisial HS yang diduga memicu terjadinya kebakaran tersebut.

"Pelaku cekcok dengan istrinya dan kemudian membakar sepeda motornya," kata Samsuriansyah saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (9/1/2019).

Kronologinya, kata dia, HS yang cekcok dengan istri lalu membakar motor di rumahnya, dekat pasar. Dia kemudian dan pergi meninggalkan istrinya serta motor yang dalam kondisi terbakar pada Sabtu (31/8/2019) dini hari.

"Akibatnya, api merambah dan menghanguskan sejumlah kios di sana," ujar dia.

Setelah memeriksa keterangan saksi, polisi memastikan HS sebagai pelaku yang memicu kebakaran hebat di pasar tersebut. Petugas lalu memburu pelaku yang diduga melarikan diri ke Kabupaten Majene, Sulbar.

Usai berkoordinasi dengan Polres Majene, pelaku HS kemudian ditangkap pada Sabtu malam. Dia mengaku telah membakar motor sebelum meninggalkan rumah. Alasannya sedang emosi setelah cekcok dengan istri.

Sebelumnya, Plh Kepala BPBD Mamuju Tengah, Rahmat Syam mengatakan, kebakaran hebat yang melanda Pasar Topoyo pada Sabtu dini hari menyebabkan 117 kios terbakar.

"Ada dua petugas pemadam kebakaran dan satu dari BPBD yang mengalami sesak napas dan sempat dibawa ke rumah sakit karena menghirup gas dari kios yang terbakar," ujarnya.

Editor: Andi Mohammad Ikhbal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut