PANDEGLANG, iNews.id - Banjir di wilayah Kabupaten Pandeglang, Banten meluas, Kamis (20/1/2022) sore. Saat ini ada dua kecamatan yang kebanjiran karena hujan lebat hingga menyebabkan sungai di sekitar lokasi meluap.
Ketinggian air hingga siang tadi sempat mencapai satu meter. Namun, hingga kini belum ada warga yang mengungsi. Mereka memilih tetap di rumah untuk menjaga harta benda.
"Air sampai satu meter. Sungai Cilatah meluap," ujar Surja, salah satu warga yang menjadi korban banjir di lokasi, Kamis (20/1/2022).
Editor : Kurnia Illahi
Bagikan Artikel: