BOMBANA, iNews.id - Video kericuhan di salah satu ruangan kantor DPRD Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, viral di media sosial (medsos). Adu jotos yang melibatkan sejumlah anggota DPRD tersebut terekam video.
Berdasarkan Informasi, kericuhan berlangsung saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) internal pembahasan evaluasi tahunan 2018 dan progres 2019 DPRD Bombana, Senin (7/1/2019), sekitar pukul 11.00 WITA. Kondisi yang demikian tidak terkontrol juga menyebabkan kaca kantor pecah.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi resmi dari DPRD Bombana mengenai peristiwa ini. Sementara, video kerusuhan tersebut sudah terlanjur meluas di media sosial, baik YouTube maupun Facebook.
Video Editor : Mu'arif Ramadhan
Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait