Ratusan wisatawan asyik berjoget tanpa protokol kesehatan Covid-19 di Pantai Mutiara, Buton Tengah, Sultra. (Foto: MNC Portal/Andi Ebha)

BUTON TENGAH, iNews.id - Beredar video kerumunan ratusan wisatawan sambil berjoget di Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Sulawesi Tenggara (Sultra) saat libur Lebaran. 

Aksi joget ratusan wisatawan itu terjadi di kawasan objek wisata Pantai Mutiara dan Danau Fotu, Kecamatan Mawasangka. Tanpa menjaga jarak dan tidak memakai masker, ratusan wisatawan itu asyik berjoget ria.

Dalam video yang beredar, terlihat tidak ada satu pun warga yang menggunakan masker. Mereka seolah terlena dalam hentakan music dangdut tanpa memikirkan bahaya penyebaran virus corona (Covid-19). 

Aksi mereka sengaja direkam menggunakan kamera ponsel dan diunggah ke media sosial hingga viral. 

Ratusan wisatawan di Pantai Mutiara, Buton tengah asyik berjoget ria. (Foto: MNC Portal/Andi Ebha)

Kerumunan warga sambil berjoget itu baru berakhir setelah dibubarkan petugas gabungan Polres Baubau. Pengunjung yang kedapatan tidak memakai masker langsung disuruh pulang.

Kapolres Baubau, AKBP Zainal Rio Tangkari mengatakan, kerumunan warga terjadi karena pihak pemerintah daerah tidak menutup dan membatasi pengunjung tempat wisata seperti yang sudah tertuang dalam surat edaran (SE) Gubernur Sulawesi Tenggara.

“Kami akan memanggil pengelola tempat wisata dan pemerintah setempat untuk diambil keterangan terkait insiden kerumunan warga,” katanya, Senin (17/5/2021).

Kapolres juga mengaku masih menyelidiki terkait video viral aksi joget-joget ratusan wisatawan itu apakah diambil dalam libur Lebaran atau ada kegiatan lain.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network