Jemaat gereja di Kupang menerima bantuan Alkitab dan sembako dari Gerkindo NTT. (Foto: MNC Portal/Emanuel Kau Suni)

KUPANG, iNews.id - Gerakan Kasih Indonesia (Gerkindo) NTT yang merupakan salah satu sayap Partai Perindo membagikan ratusan Alkitab kepada sejumlah gereja di Kota dan Kabupaten Kupang, Rabu (15/9/2021). 

Pembagian Alkitab itu merupakan salah satu upaya Gerkindo menanamkan moral gama kepada umat Kristiani dalam berbakti pada bangsa.

Pembagian Alkitab ini dipusatkan di empat titik yakni, Gereja GPDI Oben Nekamese, Gereja Gemit Nitneo Bolok, Gereja Gemit Imanue Oesao Kabupaten Kupang, dan Persekutuan Doa Cahaya Oe-Pura Kupang.

Ketua Gerkindo NTT, Alex Rompas mengatakan, pembagian Alkitab sudah dilakukan di empat titik wilayah NTT dan masih akan berlanjut bagi warga gereja yang belum memilikinya.

“Pembagian Alkitab ini diharapkan dapat membantu warga jemaat untuk lebih dekat dengan Tuhan,” katanya.

Gerkindo NTT memberikan bantuan Alkitab kepada jemaat gereja di Kabupaten Kupang. (Foto: MNC Portal/Emanuel Kau Suni)

Dia menjelaskan, pembagian Alkitab beserta bantuan sosial dari Ketua Umum Perindo baik melalui partai maupun organisasi sayap masih akan terus dilakukan. 

“Ini bukan strategi untuk mendulang suara dalam perhelatan politik, namun ini murni wujud nyata dari cintah kasih yang tertuang pada alkitab,” katanya.

Gerkindo juga berharap dengan semua umat memiliki Alkitab dapat peningkatan moral jemaat. “Dan Alkitab ini dibaca serta dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ucapnya.

Ketua Pesekutuan Doa Cahaya, Oris Sapaba mengatakan, warganya masih banyak yang tidak memiliki kitab suci. 

“Kami sangat berterima kasih dengan Gerkindo dan merasa sangat terbantu sekali,” katanya.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network