Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman menerima penghargaan Indonesia Awards 2023 (Foto: Dok iNews Media Group)

JAKARTA, iNews.id - Pemkab Bangka Tengah meraih Penghargaan Indonesia Awards 2023. Adapun kategori penghargaan yang diraih yakni Outstanding Award For Integrated Initiative berkat langkah suksesnya dengan menyulap Pemanfaatan Lahan Bekas Tambang (PESAN ABANG) menjadi lahan yang produktif.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman pada malam penganugerahan Indonesia Awards 2023 di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta, Kamis (31/8/2023). Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman pun turut menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang memiliki andil dalam pengelolaan pemanfaat lahan bekas tambang menjadi lahan produktif.  

“Program yang diselenggarakan oleh iNews ini adalah luar biasa, membuat motivasi untuk kita para Pemerintah Daerah untuk dapat meneruskan apa yang jadi sebuah pertumbuhan, terutama bagi masyarakat Bangka tengah dan stakeholder lainnya. Sehingga memacu kita memberikan peluang dan menumbuhkembangkan kemampuan masyarakat untuk kita teruskan serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Algafry.

Sebagai informasi, kegiatan penambangan timah di Pulau Bangka dimulai pada tahun 1711 hingga sekarang, dampaknya tentunya meninggalkan lubang dan ribuan hektare lahan bekas penambangan. Dalam mengatasi dampak yang tidak baik dari lahan bekas penambangan bijih timah itu, Pemda Provinsi Kepulauan Babel berupaya menjadikan kolong dan bekas tambang itu menjadi lahan produktif untuk mendorong perekonomian masyarakat.

Algafry mengatakan PESAN ABANG atau (Peningkatan Ekonomi Masyarakat Melalui Pemanfaat Lahan Bekas Tambang) menjadi sebuah satu pola ekonomi kreatif yang Pemkab Bangka Tengah gerakkan kepada masyarakat, di mana masyarakat bisa memanfaat lahan bekas tambang untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Pemanfaatan lahan bekas tambang itu sebagai tempat pariwisata, dan juga bisa digunakan sebagai media tanam bagi hortikultura di Bangka Tengah. Dua hal itu konteks itu sangat memberikan dampak positif perekonomian kepada masyarakat kami,” ujarnya saat menerima Penghargaan Indonesia Awards 2023. 

Untuk menggiatkan perekonomian di Bangka Tengah, Pemerintah daerah  juga mengubah lahan bekas tambang ini menjadi sawah, pengembangan palawija, peternakan sapi, pelestarian flora dan fauna, serta agrowisata. Salah satu agrowisata yang dikelola oleh masyarakat yakni Danau Pading dan Danau Kaolin yang merupakan bekas tambang timah dari pertambangan bijih timah yang dioperasikan oleh PT Koba Tin.

Umumnya, wilayah bekas tambang yang sudah tidak dieksplorasi memang meninggalkan galian yang disebut 'kolong tambang' dan menjadi tandus. Seiring berjalannya waktu kolong tambang akan terbentuk menjadi danau buatan sehingga objek wisata bekas tambang bisa dibangun dan wilayah yang rusak dapat dimanfaatkan sebagai salah satu strategi yang bisa dilakukan oleh pemerintah daerah dalam bidang pariwisata guna membantu kehidupan masyarakat sekitar.

“Lahan bekas tambang yang kini dijadikan destinasi pariwisata seperti Kolong Biru dan Danau Pading, menjadi destinasi yang bisa menjadi modal  bagi kami untuk mengajak masyarakat menggiatkan perekonomian di Bangka Tengah,” tuturnya.  

Tidak hanya itu, Pemkab Bangka Tengah bersama PT Timah Tbk juga tengah mengembangkan tanaman porang di lahan bekas penambangan timah guna mendukung program Pemprov Kepulauan Bangka Belitung mengembangkan komoditas ekspor sebagai langkah mendorong perekonomian masyarakat di tengah pendemi Covid-19.

Sementara itu di sisi lain, masyarakat juga memanfaatkan lahan bekas galian tambang timah yang sudah ditinggalkan dan kemudian dikelola untuk budidaya perikanan air tawar, payau, udang dan kepiting untuk mendorong produksi dan ekspor sektor perikanan di provinsi kepulauan itu. Salah satu tempat budidaya ikan tawar bertempat di Kolong Air PL Kejora yang terletak di Desa Beluluk, Bangka Belitung yang telah melakukan panen perdana pada 20 Maret 2023 lalu

Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman melakukan panen raya budidaya ikan tawar di Kolong Air PL Kejora. (Foto: dok Pemkab Bangka Tengah)

Penyerahan penghargaan Indonesia Awards 2023 dilaksanakan bersamaan dengan Peluncuran iNews Media Group di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Kamis (31/8/2022). Turut hadir dalam acara tersebut Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo, Managing Director dan CFO iNews Media Group Rafael Utomo, Direktur Pemberitaan MNC Group Prabu Revolusi, Direktur Sales dan Marketing iNews Media Group Esmal Diansyah, Direktur Programming iNews Khoiril Alam, dan Programming Production and Content  Acquisition  Director  at  MNC Vision Networks Endang Mayawati, Direktur Programming iNews Khoiril Alam serta Ganjar Pranowo.

Acara juga dihadiri sejumlah Menteri RI di antaranya Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

“Semoga iNews Media Group bisa menjadi pendamping yang baik untuk masyarakat Indonesia dalam menyajikan news, dalam berbagai bentuk," ujar Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo.

Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman bersama kepala daerah lainnya saat menerima penghargaan Indonesia Awards 2023. (Foto: dok iNews Media Group)

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo juga mengucapkan selamat kepada para pemenang penghargaan. “Saya mengucapkan selamat kepada penerima Indonesia Awards 2023 dan iNews Media Group resmi saya luncurkan hari ini,” ujarnya.

Malam penghargaan Indonesia Awards 2023 dan Peluncuran iNews Media Group digelar pada Kamis (31/8/2023) pukul 20.00 WIB dan disiarkan LIVE di iNews TV, serta secara streaming melalui Vision+ dan RCTI+. Sederet bintang kenamaan Tanah Air turut hadir, antara lain Armand Maulana, Via Vallen, Salma Idol, Aldi Taher, Darak Badarak dan Cassidy Lee, serta dipandu oleh Cak Lontong, Robby Purba, dan Sere Kalina.

Indonesia Awards 2023 merupakan bentuk penghormatan tertinggi kepada para insan pemberitaan, olahraga, pemerintahan, dan hiburan di Indonesia. Ajang penghargaan ini memberikan pengakuan kepada individu-individu yang meraih kemenangan dalam berbagai kategori yang dihadirkan. Tidak hanya itu, Indonesia Awards 2023 juga menjadi panggung untuk merayakan peluncuran resmi iNews Media Group.


Editor : Anindita Trinoviana

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network