PEKANBARU, iNews.id - Seorang ibu dan anak di Dusun Penghijauan, Desa Pasar Baru, Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau ditemukan tewas di atas kasur berlumuran darah. Kuat dugaan keduanya korban pembunuhan.
Korban tewas yakni Asnawati (60) dan putrinya Suryani (23) yang berkerja sebagai honorer. Keduanya ditemukan tewas dalam rumah dengan kondisi berpelukan.
Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata mengatakan bahwa pihaknya sudah ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Polisi juga sudah mememinta keterangan beberapa orang saksi.
"Saksi yang kita periksa yakni Umar yang merupakan pacar korban (Suryani) dan warga bernama Antoni (33)," kata Kapolres Kuansing, Rabu (28/10/2022).
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait