Tim SAr Kendari mencari keberadaan lima nelayan yang hilang akibat kapal yang mereka tumpangi tenggelam di perairan Wakatobi, Sultra. (Foto: iNews/Andi Ebha)

WAkATOBI, iNews.id – Kapal motor (KM) Dua Putri yang membawa tujuh anak buah kapal (ABK) tenggelam akibat dihantam ombak besar di perairan Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (2/6/2020) malam. Akibat kejadian itu, lima nelayan hilang dan dua lainnya ditemukan selamat.

Kepala Kantor SAR Kendari, Aris Sofingi mengatakan, KM Dua Putri berangkat dari Pulau Batu Atas, Kabupaten Buton Selatan. Tiba di perairan Wakatobi kapal diadang cuaca buruk. “Ombak besar setinggi lebih empat meter menerjang lambung kapal hingga bocor,” katanya, Rabu (3/6/2020).

Tak lama kemudian, kapal miring hingga akhirnya tenggelam. Seluruh ABK kemudian meloncat ke laut. Nahas, lima orang hilang diduga terbawa arus. Sedangkan dua nelayan lainnya ditemukan selamat oleh nelayan wangi-wangi dengan kondisi terapung di tengah laut sambil berpegangan jeriken.

Dua awak kapal yang selamat tersebut yaitu, Jusri (30) dan Ikbal (16). “Mereka ditemukan pagi tadi sekitar pukul 08.00 Wita sedang terombang- ambing di lautan oleh nelayan asal Desa Waha, Wakatobi,” katanya.

Sedangkan lima nelayan lainnya belum diketahui keberadaannya. Saat ini, tim SAR bersama masyarakat setempat serta TNI-Polri masih mencari kelima korban. Mereka yakni, La Kaslin, Ali Pini, La Pani, La Wiwin, dan La Lulu.

Aris mengatakan, kendala pencarian kapal yang dihadapi tim SAR yaitu cuacara buruk. Sebab, saat ini memasuki musim timur sehingga arus deras dan kecepatan angin juga sampai 25 knot dengan tinggi gelombang sampai empat meter.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network