LEBAK, iNews.id – Kampung wisata Baduy Dalam dan Luar di Kabupaten Lebak, Banten masih aman dikunjungi wisatawan meski ada satu warga kampung tersebut terpapar Covid-19.
Saat ini, kondisi pasien Covid-19 berjenis kelamin perempuan sudah membaik. Pasien berinisial S tersebut terpapar virus corona saat beraktivitas di luar daerah adat Baduy.
Ketua Satgas Covid-19 Puskesmas Cisimeut, Iton Rustandi mengatakan, hingga saat ini belum ada riwayat penyebaran Covid-19 melalui tamu atau wisatawan yang datang ke lokasi wisata Baduy tersebut.
“Kondisi wilayah adat Suku Baduy Dalam dan Baduy Luar dinyatakan aman untuk dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun wisatawan luar daerah,” katanya, Senin (16/8/2021).
Dia mengatakan, warga Baudy yang terkonfirmasi Covid-19 hanya satu orang. Hal itu diketahui dari hasil tes swab antigen saat pasien minta berobat ke puskesmas dan dinyatakan reaktif Covid-19.
“Warga Baduy tersebut langsung menjalani isoman di kebun tempat tinggalnya. Diduga pasien tersebut terpapar saat dirinya keluar wilayah adat atau di daerah Lebak yang saat ini tengah dilanda pandemi Covid- 19,” katanya.
Pasien S awalnya mengeluhkan sakit dan berobat ke Puskesmas Cisimeut. Petugas Satgas Covid-19 sudah melakukan pengobatan terhadap pasien tersebut dan dinyatakan sembuh.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait