MAMASA, iNews.id - Warga Kabupaten Mamasa Sulawesi Barat (Sulbar) panik berhamburan keluar rumah saat gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,3 terjadi pada Kamis (22/7/2021). Gempa ini juga dirasakan oleh warga Toraja.
"Kami kaget dan berhamburan keluar rumah, pusatnya di lambanan perbatasan mamasa dengan tana toraja," Kata warga Mamasa, Martinus di lokasi, Kamis (22/7/2021).
Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut. Warga diminta untuk tetap waspada terhadap gempa susulan yang dapat kembaki terjadi.
Sebelumnya, hari ini gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,3 menguncang Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat sekitar pukul 00.44 WIB.
Data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. "Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG dalam akun Twitternya.
Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait