CILEGON, iNews.id – Kemacetan panjang masih terjadi di ruas jalan arteri dan Tol Merak-Tangerang menuju Pelabuhan Merak, Jumat (29/4/2022). Ribuan kendaraan pemudik terpantau nyaris tidak bergerak di Jalan Cikuasa Atas atau jalan menuju Pelabuhan Merak.
Para pemudik tampak mengalami kelelahan setelah terjebak kemacetan panjang di dalam tol hingga lebih dari 7 km. Mereka butuh waktu lama untuk keluar tol yang saat ini kondisinya masih padat merayap.
Pemudik asal Lampung, Adit mengaku sudah tiga jam mobil yang dikendarainya tidak bisa bergerak akibat macet parah.
“Sudah tiga jam gak bergerak. Pasrah saja kalau kayak gini,” ucapnya.
Pemudik lainnya, Chandra juga mengaku kendaraannya terjebak kemacetan parah hingga 7 km. “Ada mungkin kalau 7 km macetnya,” ucapnya.
Menurut Chandra, kemacetan terjadi akibat banyaknya pemudik yang memilih berangkat mudik Kamis (28/4/2022) malam karena bertepatan cuti bersama.
Chandra pun hanya bisa pasrah terjebak kemacetan panjang. “Ya, nikmati saja lah. Namanya juga mudik,” ucap warga Lampung ini.
Dari data pengelola jalan Tol Merak-Tangerang, ada 14.772 kendaraan yang keluar dari tol atau naik 63,53 persen jika dibandingkan hari biasanya.
Kendaraan mayoritas golongan satu atau roda empat jika dibandingkan hari biasanya pada pelaksanaan angkutan Lebaran 2022 ini.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait