Ilustrasi, pria paruh baya ditemukan tewas di kamar hotel kawasan Kota Cilegon, Provinsi Banten saat berhubungan intim dengan PSK. (Foto: Istimewa).

CILEGON, iNews.id - Pria paruh baya ditemukan tewas di kamar hotel kawasan Kota Cilegon, Provinsi Banten, Selasa (19/3/2024). Warga berinisial SI berusia 52 tahun asal Karawang, Jawa Barat.  

Pria tersebut ditemukan dalam keadaan tanpa busana setelah chek-in bersama seorang pekerja seks komersial (PSK). Kabarnya, sebelum ditemukan tewas di kamar, SI check-in bersama seorang PSK berinisial WSA (28 tahun). 

Awalnya SI masih sehat, selang beberapa waktu dia dilaporkan mengalami kejang-kejang oleh pasangan kencannya. Peristiwa itu diduga dipicu kala SI meminta agar WSA melayani untuk yang kedua kalinya. Kondisi pria yang kejang-kejang membuat WSA meminta tolong kepada rekannya dan melapor ke pihak hotel.

"Saksi berusaha meminta tolong terhadap temannya, setelah melihat korban masih dalam kejang-kejang, kemudian ke dua saksi bergegas memanggil petugas resepsionis hotel," ujar Kapolsek Cilegon, AKP Choirul Anam saat dikonfirmasi, Selasa (19/3/2024).


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network