SANGGAU, iNews.id – Warga Jalan Cempaka, Gang Bogor, Kecamatan Ilir Kota, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat digegerkan dengan kasus pembunuhan, Kamis (27/6/2019).
Ironisnya, peristiwa berdarah itu dilakukan ayah terhadap anaknya. Pelaku Irwan tega menghabisi anak lelakinya, Baim yang baru berusia dua tahun dengan cara kepalanya dipukul menggunakan benda tumpul. Tidak lama setelah kejadian itu, pelaku ditangkap polisi dan kini masih diperiksa intensif di Mapolres Sanggau.
Diperoleh informasi, pembunuhan terjadi saat pelaku pulang ke rumah. Tanpa sebab jelas, pelaku tiba-tiba emosi dengan memukul kepala anaknya menggunakan kayu. Korban yang kesakitan berteriak keras hingga didengar para tetangga rumah. Mereka pun berbondong-bondong mendatangi rumah pelaku. Warga kemudian melaporkan kejadian itu ke polisi.
Petugas Polres Sanggau yang mendapat laporan tersebut tiba di lokasi dan mendapati korban sudah dalam kondisi kritis. Polisi kemudian membawa korban ke rumah sakit terdekat untuk mendapat pertolongnan medis, namun nyawanya tak tertolong dalam perjalanan. Sedangkan pelaku berusaha melawan petugas saat hendak ditangkap.
“Pelaku melawan saat akan ditangkap, bahkan anggota saya ada yang luka-luka kena serangan pelaku saat akan menangkapnya,” kata Kasatreskrim Polres Sanggau, AKP Hariyanto.
Dia mengatakan, hingga kini penyidik masih mendalami motif pelaku menganiaya anaknya hingga tewas. “Masih kita dalami. Dugaan sementara depresi. Pelaku ini memang dikenal temperamen,” katanya.
Tetangga pelaku, Tri Handayati mengatakan, saat kejadian pelaku mengamuk kepada anak-anaknya. Dari rumah pelaku juga terdengar benturan keras. “Pelaku pulang ke rumah langsung marah-marah ke anaknya,” ucapnya.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait